Manfaat Tutug Oncom Instan Suara Perut

14344898_10205915811489080_7453854014568324732_n
1. Mencegah Perut Kembung
Proses fermentasi yang dilakukan oleh neuro sporasitophila dan kapang rhizopus oligosporus dapat mencegah efek fluktuasi. Hal ini dikarenakan selama proses fermentasi oncom, kapang menghasilkan enzim alpha-galaktosidase yang menguraikan rafinosa dan stakhiosa pada level yang lebih rendah.
Proses inilah yang membuatnya tidak menimbulkan terjadinya gas dalam perut yang menyebabkan perut kembung. Selain itu, jika mengalami perut kembung dapat diobati dengan obat herbal seperti minyak kayu putih  daun serai dan lengkuas
2. Menekan produksi racun aflatoksin

Pada saat proses pembuatan oncom, masalah sanitasi menjadi bagian yang harus selalu diperhatikan. Hal ini bertujuan untuk mencegah berkembangnya jenis mikroba lain seperti aspergillus flavus yang menghasilkan racun aflatoksin yang terkenal sebagai pemicu resiko kanker. Biasanya kapang aspergillus flavus dapat ditemukan pada kacang-kacangan, rempah-rempah, serta bahan sereal yang berkualitas jelek. Penggunaan kapang sporasitophila dan kapang rhizopus oligosporus mampu menekan produksi racun aflatoksin.
3. Sumber gizi dan energi bagi tubuh
Manfaat oncom memiliki kandungan gizi seperti karbohidrat dan protein dalam jumlah yang tinggi. Hal itu tentu saja sangat baik bagi tubuh, menjadikannya sebagai alternatif sumber asupan gizi dan juga sumber energi bagi tubuh. Selain itu kandungan gizi pada oncom juga baik untuk pertumbuhan jaringan tubuh pada janin. Sumber energi lainnya juga terdapat pada singkong ubi jalar dan jagung
4. Menjaga sistem pencernaan
Degradasi yang dilakukan oleh kapang saat proses fermentasi dapat menyebabkan beberapa oligosakarida sederhana seperti sukrosa, rafinosa, dan stakhiosa menurun pesat akibat aktivitas enzim α-galaktosidase yang dihasilkan kapang. Manfaat oncom ini, sangat baik untuk menjaga sistem pencernaan, karena rafinosa dan stakhiosa sangat berperan atas gejala flatulensi yang muncul bila seseorang mengonsumsi kedelai maupun kacang tanah.
5. Mengurangi kolesterol
Para peneliti memeriksa efisiensi oncom dalam efisiensinya untuk mengurangi kadar kolesterol pada tubuh. Mereka menggunakan tikus yang telah diberikan diet bebas kolesterol. Oncom terbukti dapat mengurangi kadar kolesterol dan meningkatkan ekskresi steroid tinja. Oncom sangat kaya akan protein. Kandungan serat makanan pada oncom dapat merangsang produksi rantai pendek asam lemak oleh mikroflora usus. Hal ini sangat berpengaruh pada pengurangan kolesterol yang disebabkan oleh efek kolaboratif pepsin, protein, isoflavon aglikon.
Namun yang perlu diingat adalah, oncom segar hanya mampu bertahan selama 1 hingga 2 hari saja pada suhu ruang. Selanjutnya oncom akan mengalami kerusakan yang disebakan oleh terdegradasinya  protein dalam oncom oleh enzim proteolitik sehingga terbentuk ammonia yang menyebabkan oncom tidak layak konsumsi.